Jelang Musim Hujan, Pasar Baru Makassar Dibersihkan dalam Aksi Karya Bakti Koramil 1408-07/Ujung Pandang

Jelang Musim Hujan, Pasar Baru Makassar Dibersihkan dalam Aksi Karya Bakti Koramil 1408-07/Ujung Pandang

Redaksi
Rabu, 26 Februari 2025

LINTASMAKASSAR.COM, MAKASSAR – Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan dan mencegah potensi banjir saat musim hujan, Koramil 1408-07/Ujung Pandang bersama berbagai elemen masyarakat menggelar kegiatan Karya Bakti Pembersihan Pasar Baru, Rabu (26/2). Kegiatan yang berlangsung di Jl. WR Supratman, Kelurahan Bulogading, Kecamatan Ujung Pandang, ini melibatkan aparat TNI, Polri, pemerintah setempat, serta warga sekitar.

Hadir dalam kegiatan, Lurah Bulogading, Andyhka Agrianto, S.STP, Babinsa Serka Muslimin M. dan Kaur Pasar Baru, Marsya Arif. Aksi sosial yang diawali Apel pagi ini bertujuan untuk mengkoordinasikan tugas serta memastikan kelancaran proses pembersihan. Setelah itu, sekitar 40 personel gabungan yang terdiri dari Babinsa, Polsek Ujung Pandang, Satgas Kebersihan, serta perwakilan RT/RW langsung bergerak membersihkan area pasar.

Pembersihan dilakukan secara menyeluruh, mulai dari penyapuan jalan, pengangkutan sampah, hingga pembersihan drainase untuk mencegah genangan air. Keikutsertaan warga setempat dalam aksi ini menunjukkan kepedulian bersama terhadap kebersihan lingkungan dan kesehatan masyarakat. Kaur Pasar Baru, Marsya Arif, menegaskan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam menciptakan lingkungan pasar yang lebih bersih dan nyaman bagi pedagang serta pengunjung.

Lurah Bulogading, Andyhka Agrianto, S.STP mengapresiasi sinergi yang terjalin antara aparat dan warga dalam kegiatan ini. “Ini bukan hanya tentang membersihkan pasar, tetapi juga membangun kesadaran bersama untuk menjaga kebersihan setiap hari, bukan hanya saat ada kegiatan tertentu,” ujarnya. Ia berharap kolaborasi ini terus berlanjut sebagai bagian dari upaya menjaga kelestarian lingkungan.

Setelah berlangsung selama lebih dari dua jam, kegiatan Karya Bakti akhirnya selesai pada pukul 10.30 WITA dengan aman dan tertib. Dengan adanya aksi nyata seperti ini, diharapkan ancaman banjir akibat saluran tersumbat dapat diminimalisir, serta menjadikan Pasar Baru sebagai tempat yang lebih sehat dan nyaman bagi masyarakat. (*Rz)